Astana, Kazakhstan — Direktur Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA), Mochammad Tanzil Multazam, melaksanakan kegiatan workshop internasional pada tanggal 20 November 2025 di Perpustakaan A.K. Kussayinov Eurasian Humanities Institute (EAGI Institute), Kazakhstan. Workshop ini mengusung tema “AI Usage in College” dan diikuti oleh pustakawan serta mahasiswa EAGI Institute.
Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi kerja sama (implementation agreement) antara EAGI Institute dengan UMSIDA, khususnya dalam penguatan inovasi layanan perpustakaan, literasi digital, serta pengembangan ekosistem akademik berbasis teknologi.

Dalam pemaparannya, Direktur Perpustakaan UMSIDA menjelaskan bahwa Artificial Intelligence (AI) kini menjadi teknologi strategis yang perlu dikuasai secara etis dan produktif oleh sivitas akademika. AI dapat dimanfaatkan untuk mendukung proses pembelajaran, riset, serta penguatan layanan informasi perpustakaan. Namun demikian, pemanfaatannya juga harus memperhatikan aspek etika akademik, transparansi, dan integritas ilmiah.
Materi workshop membahas berbagai praktik pemanfaatan AI di lingkungan kampus, antara lain:
- AI sebagai pendamping pembelajaran dan peningkatan produktivitas akademik,
- Pemanfaatan AI untuk riset: eksplorasi ide, penelusuran literatur, hingga drafting tulisan ilmiah,
- Optimalisasi AI untuk layanan perpustakaan, seperti penguatan literasi informasi dan layanan referensi,
- Tantangan dan batasan AI: plagiarisme, bias, serta penyalahgunaan informasi,
- Prinsip tata kelola penggunaan AI yang aman dan bertanggung jawab.
Workshop ini mendapat respon positif dari pustakawan dan mahasiswa EAGI Institute karena dinilai relevan dengan kebutuhan perguruan tinggi modern yang tengah beradaptasi dengan era pembelajaran dan riset berbasis teknologi.

Baca Juga : Direktur Perpustakaan UMSIDA Raih Apresiasi Internasional dari Tajikistan
Direktur Perpustakaan UMSIDA menegaskan bahwa kegiatan internasional ini juga menjadi bagian dari agenda strategis UMSIDA untuk mendukung indikator kinerja institusi, khususnya dalam penguatan reputasi dan internasionalisasi yang berkontribusi pada peningkatan kinerja pemeringkatan global, seperti Times Higher Education (THE) dan Webometrics.
Melalui kegiatan ini, Perpustakaan UMSIDA meneguhkan perannya sebagai center of excellence dalam literasi digital dan penguatan inovasi akademik, sekaligus memperluas jejaring kerja sama internasional yang berdampak pada peningkatan kualitas pendidikan dan riset.




